5 Cara Mengemudi Mobil Manual Tips Wajib Sebelum Praktik

Keterampilan menggunakan mobil manual tentu perlu dilatih karena untuk bisa lancar mengemudikan mobil ini banyak hal yang harus diperhatikan. Selain frekuensi praktik belajar mengemudi mobil, teori-teori mengenai mobil manual juga perlu dipahami. Dengan begitu, pengemudi akan merasa siap ketika mulai turun langsung ke jalan. Berikuti 5 cara mengemudi mobil manual:

1. Kenali Semua Fitur

Berbeda dengan mobil matic, cara mengemudi mobil manual memerlukan pengetahuan khusus. Maka dari itu, pengemudi harus mengenali apa saja fitur yang disediakan untuk menjalankan sebuah mobil manual.

Fitur-fitur seperti gas, pedal, setir, rem tangan, persneling menjadi hal yang harus pengemudi hafal letak dan fungsinya. Untuk berlatih di lapangan usahakan pengendara membawa pelatih atau siapapun yang sudah mahir mengendarai mobil manual.

2. Kenali Posisi Duduk

Mengemudi mobil bukan masalah ringan, apalagi yang dikendarai ialah mobil manual. Terlebih lagi jika mengemudi dengan jarak yang jauh. Oleh karena itu, pengemudi harus duduk senyaman mungkin di dalam mobil supaya tidak mudah panik.

Jika duduk sudah nyaman, keadaan apapun bisa dilalui dengan rileks. Kepanikan akan membuat pengemudi terkadang salah melakukan sesuatu, bisa-bisa merugikan diri sendiri atau malah orang lain.

3. Injak Pedal Dengan Benar

Setelah mengenali fitur-fitur dalam mobil, pengemudi juga perlu mengetahui pedal-pedal yang ada pada mobil manual. Selain letaknya, fungsi masing-masing pedal sangat penting untuk diketahui dan dipahami. Ada tiga pedal yang tidak boleh salah injak. Ada pedal gas, ada pedal kopling, ada pula pedal rem.

Pengemudi harus memahami kapan waktunya menginjak pedal rem, pedal gas, maupun pedal kopling. Hal ini sangat vital karena kalau sampai salah injak, mobilku atau mobil pengguna sekalian akan timbul masalah. Oleh sebab itu, sebelum menyalakan mesinnya, pelajari dulu mana pedal yang benar sesuai fungsinya.

4. Jangan Panik Saat Hidupkan Mobil

Tetap tenang dan tidak panik merupakan kunci dalam mengemudikan sebuah mobil manual. Begitu juga saat menghidupkan mobil. Langkah pertama yang perlu dilakukan yakni mengarahkan persneling ke posisi netral, lalu menghidupkan mesin dengan menginjak kopling.

Jika mobil telah berhasil hidup, lepaskan pedal kopling pelan-pelan, lalu injak perlahan pedal gas. Pastikan untuk tidak salah menginjak pedal. Untuk mencegah panik dan mengurangi rasa gugup, pengemudi bisa menarik napas panjang dan menghembuskannya pelan-pelan.

5. Jalankan Mobil Dengan Hati-Hati

Cara mengemudi mobil manual maupun matic tak lepas dari rasa kehati-hatian yang tinggi. Jangan sampai gugup atau panik mengakibatkan suatu masalah di jalan yang dapat menimbulkan masalah dengan pengendara lain. Jadi, setelah mengenali fitur dan kegunaannya, optimalkan rasa hati-hati di jalan.

Nah, itulah kelima cara mengemudi mobil manual dengan hati-hati dan penuh konsentrasi. Jangan sampai saat praktik di jalan raya tanpa mengenal terlebih dahulu tanpa teori yang jelas. Percaya, deh, jika sudah praktik semuanya akan terasa lebih mudah. Jika kurang jelas, pembaca bisa mengunjungi mobilku. Dijamin terdapat informasi lengkap.

Proudly powered by WordPress | Theme: Courier Blog by Crimson Themes.