1. Reaktor Atom
Reaktor atom merupakan tempat terjadinya reaksi fisi berantai yang terkendali sehingga tidak terjadi ledakan bom atom. Reaktor atom terdiri atas beberapa bagian, yaitu sebagai berikut.
- Moderator berfungsi untuk menurunkan energi neutron atau memperlambat gerakan neutron. Contoh: grafit (C), air (H2O), dan air berat (D2O).
- Control Rod (batang kendali) berfungsi untuk mengendalikan jumlah neutron yang terdapat dalam reaktor. Control Rod berupa batang baja yang mengandung kadmium (Cd) atau baron.
- Shielding berfungsi untuk melindungi pekerja dari radiasi.
- Bahan bakar berupa uranium atau plutonium.
Jenis-jenis atom adalah sebagai berikut.
- Reaktor tenaga (Power Reactor) berfungsi untuk mengubah tenaga nuklir menjadi tenaga listrik. Reaktor ini sering disebut PLTN (Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir) dan sebagai moderatornya adalah air.
- Reaktor penelitian (Research Reactor) berfungsi untuk membuat zat-zat radioaktif. Energi neutron yang dihasilkan pada reaktor ini digunakan untuk membuat radioisotop. Misalkan 6027Co merupakan sumber sinar Y dan sinar β. Sinar Y memiliki manfaat karet. Mensterilkan makanan dan sinar β untuk memvulkanisasi karet.
- Reaktor pengubah (Converter Reactor) berfungsi untuk mengubah unsur yang terdapat di alam menjadi unsur pembangkit bagi reaktor-reaktor lain.
2. Radiosotop
Radiosotop merupakan isotop-isotop yang bersifat radioaktif. Kegunaan radiosotop di antaranya sebagai berikut.
1. Sumber radiasi
- Dalam bidang kesehatan digunakan untuk mengobati kanker dan sebagai gamma terapi.
- Dalam bidang teknologi digunakan untuk pengawetan dan mengetahui baik tidaknya sambungan suatu logam.
2. Penentuan umur suatu benda
- Menentukan umur fosil dengan menghitung kadar 146
- Menentukan umur suatu lapisan tanah dengan menghitung persentase massa uranium.
3. Perunut (Tracer)
- Dalam bidang teknologi digunakan untuk mengetahui kebocoran suatu bendungan.
- Dalam bidang pengairan digunakan untuk menentukan debit arus sungai.
Manfaat radiosotop yang dihasilkan dari unsur-unsur radioaktif adalah sebagai berikut.
1. Sinar beta β
- Menentukan letak kebocoran pipa saluran kilang minyak.
- Mengukur ketebalan kertas.
2. Sinar gamma (y)
- Gamma terapi (untuk membunuh sel kanker).
- Sterilisasi alat-alat kedokteran dan makanan.
- Pengawetan makanan.
- Mengukur ketebalan baja.
- Membuat varietas tanaman baru yang tahan penyakit.
3. Iodium (1-131)
- Menentukan kedidaknormalan kelenjar tiroid.
- Dalam hidrologi digunakan untuk mengetahui debit air.
4. Galium (Ga-67)
- Untuk scaning getah bening.
5. Natrium (Na-24)
- Mendeteksi penyempitan pembuluh darah dan peredaran darah.
- Mendeteksi kebocoran air di bawah tanah dan mengetahui debit air sungai.
3. Alat-alat Pemercepat Partikel
- Siklotron adalah alat untuk mempercepat ion-ion bermuatan positif dan inti helium (partikel α).
- Betaron adalah alat untuk mempercepat elektron sampai energinya mencapai 300 MeV.
- Sinkroton adalat alat untuk mempercepat implus (dorongan) proton atau elektron pada energi tinggi.
- Akseletor linear adalah alat untuk mempercepat proton atau elektron dengan lintasan lurus.